ZIFA EDUKASI




Zifa Edukasi membuka kesempatan bagi anda untuk mengikuti beberapa program kursus :

1. Office Basic
2. Office Lanjutan
3. Internet
4. Perakitan Komputer
5. Pemograman Komputer
6. Bahasa Inggris


Zifa Edukasi sudah resmi terdaftar di Dinas Pendidikan Kabupaten Muaro Jambi sebagai Lembaga Kursus dan Pelatihan Komputer dan Bahasa Inggris sehingga sudah berhak untuk mengeluarkan sertifikat resmi yang dapat digunakan untuk melamar pekerjaan atau keperluan lainnya.


 ____________________________________________________________________________


"ZIFA EDUKASI BERKIBAR"
Si Gubuk Kursus Versus Si Gedung Mewah Kursus

Zifa Edukasi mewakili Muaro Jambi meraih gelar Juara II Provinsi Jambi dalam kompetisi "Instruktur Kursus Komputer" bersaing ketat dengan Palcomtech Kota Jambi yang meraih gelar Juara I. Kompetisi ini diikuti oleh perwakilan Lembaga Kursus dan Pelatihan se-Provinsi Jambi  diantaranya berasal dari Kota Jambi, Muaro Bungo, Muaro Tebo, Kerinci, Sarolangun, Bangko, Batang Hari. Kompetisi bergengsi ini diselenggarakan di Asramah Haji pada tanggal 19-22 Agustus 2013.
Foto Bareng












Tropi Juara II untuk Zifa Edukasi

Penyerahan Tropi









"Prestasi ini harus dipertahankan untuk kompetisi tahun depan, bahkan kalau bisa raih Juara I" itulah yang dikatakan bapak Kabid Kursus Ma. Jambi yang akrab dipanggil Pak Piyan pada malam pengumunan pemenang. 
Dalam ajang yang harus diikuti oleh Lembaga Kursus yang sudah memiliki Izin Operasional ini, Zifa Edukasi mempresentasikan 5 karya animasi pendukung pembelajaran siswa, 5 Animasi Games tersebut adalah Zen_Qillerpoint, Zen_Qingquestion, Zen_Language, Zen_Qmotion dan Zen_Bubllewin. Games tersebut dibuat menggunakan aplikasi Ms. Power Point, agar mudah dikelola dan mudah dikembangkan oleh Para Tutor Pendidikan.

"Kami berharap agar acara ini terus terselenggara tiap tahunnya dan Zifa Edukasi terus akan berupaya untuk
 menghasilkan karya yang diharapkan nantinya mampu mewakili Muaro Jambi di ajang Nasional dan bermanfaat untuk Para Tutor Pendidikan". ujar Zainul Aras Z., S.Kom. selaku Pimpinan Zifa Edukasi.



Maju Terus Zifa Edukasi educative choice ....!!!

1 comment: